Perawatan Burung Branjangan Biar Hovering

Burung Branjangan memiliki kicauan dan cara berkicau yang khas yaitu kemampuannya Hovering atau terbang sambil berkicau yang tidak dimiliki burung kicauan lainnya. Sehingga memelihara burung branjangan diperlukan tempat atau sangkar yang tinggi, sehingga kita bisa mengkondisikan burung seperti di alamnya. Burung Branjangan yang rajin berkicau adalah yang berjenis kelamin jantan, lihat artikel Perbedaan Branjangan Jantan dan Betina

Branjangan bisa dipelihara dengan sangkar bulat diameter 25-30 cm dengan panjang atau tinggi antara 60 cm sampai 100 cm. Sementara tenggeran atau pangkringan bisa dibuat dari batu apung dan bagian dasar sangkar diberi bubukan batu bata atau tanah kering yang diayak.


Usahakan pembuatan bubukan dari batu bata yang lunak. Hancurkan, kemudian disaring. Kalau tidak disaring apalagi batu batanya keras, bisa merusak bulu/tubuh burung. Bisa jugta menggunakan debu (tanah yang bersih yang dikeringkan dan dihancurkan halus/disaring).

Secara umum pakan burung branjangan adalah biji-bijian dan serangga kecil seperti Kroto atau Jangkrik kecil. Namun pada intinya pakan burung branjangan harus mengandung nutrisi yang cukup untuk memenuhi kebutuhan  hidup dan kesehatannya.

Nutrisi Pakan Branjangan Sama dengan burung lain pada umumnya, branjangan memerlukan menu pakan yang variatif sehingga kecukupan nutrisi, vitamin dan mineralnya. Pakan yang bagus, selain lengkap nutrisinya seperti protein, karbohidrat, juga lengkap vitaminnya seperti vitamin A, D3, E, B1, B2, B3 (Nicotimanide) B6, B12, C dan K3. Selain itu, perlu pula mengandung zat esensial seperti D-L Methionine, I-Lisin HCl, Folic Acid (sesungguhnya adalah salah satu bentuk dari vitamin B) dan Ca-D

Di samping vitamin, perlu juga kecukupan mineral. Mineral dibutuhkan dalam pembentukan darah dan tulang, keseimbangan cairan tubuh, fungsi syaraf yang sehat, fungsi sistem pembuluh darah jantung dan lain-lain. Seperti vitamin, mineral berfungsi sebagai ko-enzim, memungkinkan tubuh melakukan fungsinya seperti memproduksi tenaga, pertumbuhan dan penyembuhan.

Yang termasuk mineral yang diperlukan burung branjangan adalah Calcium, Phosphor, Iron, Manganase, Iodium, Cuprum, Zinccum, Magnesium, Sodium Chlorin dan Kalium.

Nutrisi tersebut dapat diperoleh dengan memberikan pakan berupa biji bijian pilihan, kroto, undur-undur, jangkrik dan multivitamin.

0 comments:

Post a Comment

Silahkan Berkomentar Tentang Artikel ini...

Followers




Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Infoting | Bloggerized by Putera Gembala