Kicauan Burung Gereja pada awalnya tidak pernah dianggap oleh kicaumania bahkan dianggap sebagai burung sampah atau hama, namun seiring perkembangannya dan banyak burung pengicau yang bisa menirukan suara Gerejoan dengan fasih ternyata burung ini semakin dilirik oleh pecinta burung untuk dijadikan masteran bagi burung peniru seperti Burung Cendet, Burung Murai, Burung Kacer, Burung Cucak Ijo dan lain sebagainya.
Hukum pasar pun berlaku, karena banyaknya permintaan maka burung yang pernah tak dianggap itu, sekarang menjadi burung favorite untuk dijadikan burung masteran, sehingga harga burung ini tak kalah dengan burung berkicau lainnya yang lebih dulu ngetren, seperti Burung Kenari atau Burung Prenjak yang juga dianggap sebagai burung master.
Baiklah, sobat Gembala, kali ini saya ingin bagikan Daftar Harga Burung Gereja Bakalan dan Gacor :
Harga Burger Lolohan : Rp. 30.000,-
Harga Burger Muda liar : Rp. 15.000,-
Harga Burger Jinak : Rp. 50.000,-
Harga Burger Nggreceh : Rp. 125.000,-
Harga Burger Gacor : Rp. 200.000,-
Harga Burger gacor isian : > Rp. 300.000,-
Untuk menyemangati anda dalam merawat burung gereja, lihatlah Video Ocehan Burung Gereja.
Sekaran kita telah mengetahui pasaran harga burung gereja dari bakalan sampai yang sudah gacor, meskipun itu tidak mutlak, namun kita bisa menjadikannya sebagai patokan dan anda tidak akan ketipu saat membeli burung di pasar burung.
0 comments:
Post a Comment
Silahkan Berkomentar Tentang Artikel ini...