Burung yang dipelihara disangkar butuh perhatian ekstra agar tetap dapat hidup dengan sehat sehingga akan berkicau dengan rajin, faktor pakan dan kebersihan yang dirangkum dalam perawatan burung menjadi hal yang sangat penting agar burung mampu bertahan hidup dalam usia yang panjang. Berdasarkan pengalaman para master ternyata memandikan burung dengan rajin akan membuat burung menjadi lebih sehat dan tenang di dalam sangkar.
Menurut Mr. Chen sebagaimana dirangkum oleh Gembala News, memandikan burung di musim panas dapat dilakukan 2 hari sekali yaitu pagi hari sekitar jam 7 dan sore hari sekitar pukul 4. Namun bila musim mendung atau musim hujan memandikan burung cukup 1x sehari yaitu dipagi hari saja.
Itu adalah jadwal normal dalam memandikan burung, diluar jadwal seperti tersebut diatas ada juga pecinta burung yang memandikan burung kesayangannya di malam hari bila ditenggarai burung sedang OB dan banyak tingkah. Dengan memandikan burung pagi dan malam hari terbukti burung lebih tenang bila berkicau di gantangan atau dilombakan.
Dengan ini jelas Gembala News menyarankan pada Kicau Mania agar rajin memandikan burung secara rutin, baik pagi hari maupun malam hari, yang penting setelah dimandikan burung harus di EF yang sesuai agar burung lebih fit dan tetap gacor.
Demikian dari kami...
Salam Kicau Mania...
0 comments:
Post a Comment
Silahkan Berkomentar Tentang Artikel ini...