Burung Kacer merupakan burung yang suka bermain dengan air, dihabitatnya burung ini akan mandi atau mencari makanan disekitar perairan, apalagi saat cuaca sedang panas. Dalam sehari burung kacer bisa mandi 2 atau 3 kali bila cuaca sedang panas. Untuk itulah dalam merawat burung kacer kita harus memperhatikan faktor pemandian, jenis burung ini lebih baik jika proses pemandiannya adalah dengan memberikan bak mandi, bukan shower mandi.
Maksud saya shower mandi adalah dengan menyemprot burung, meskipun dengan disemprot burung bisa menikmati mandi karena basah, namun tetap saja kepuasan burung kurang maksimal. Untuk itulah cara tepat memandikan burung kacer adalah dengan cara memberi bak mandi - bathup.
Jika anda merencanakan merawat burung kacer dalam waktu yang lama, memandikan burung akan lebih baik jika menggunakan keramba, namun jika terpaksa anda cukup memberi bak mandi dari wadah yang lebih besar seperti, wadah tupperware, wadah bekas es krim, maupun baskom lain yang memungkinkan untuk dimasukan dalam sangkar harian.
Berikut ini adalah contoh Gembala dalam merawat dan memandikan burung kacer...
Yang perlu diperhatikan sebelum memandikan burung kacer adalah, setelah burung dikeluarkan dari rumah, panaskan disinar matahari sekitar 15 menit, beri jangkrik 2 ekor. setelah jangkrik dimakan barulah burung dimandikan dengan cara diatas.
Selamat mencoba...
0 comments:
Post a Comment
Silahkan Berkomentar Tentang Artikel ini...