Tips Agar Burung Trucukan Rajin Berkicau

Burung Trucukan adalah burung yang sangat mudah untuk dirawat, burung yang berukuran sedang ini bisa memiliki kicauan yang beragam bila dipelihara dari anakan, meskipun burung trucukan harganya murah, namun bila memiliki isian yang beragam dan bisa berkicau atraktif, tentu saja akan sangat menghibur. Jika hanya untuk bertahan hidup, burung ini diberi nasi atau pakan ayam pun bisa. Namun saya yakin lama kelamaan anda pasti akan bosan.

Agar burung trucukan rajin berkicau, marilah kita sama-sama merawat burung garuda kecil ini dengan baik. memberikan pakan terbaik dan memberikan sentuhan dengan penuh kasih sayang, berikut ini Gembala ingin membagikan tips agar burung trucukan rajin berkicau :

  • Saat malam, sebaiknya burung dimasukkan ke dalam rumah atau garasi agar burung aman dari tindakan pencurian dan menghindari serangan predator kucing atau tikus. meskipun tidak dikerodong tidak mengapa, namun lebih baik jika burung dikerodong.
  • Usahakan setiap pagi burung dikeluarkan lebih awal sekitar jam 4-5 untuk di embunkan. biarkan ditempat terbuka agar mendapatkan embun dipagi hari sampai matahari terbit.
  • Sekitar jam 7-8 burung dimandikan dengan cara disemprot, jika punya keramba burung ini pun bisa dikeramba.
  • Sementara burung sedang mandi, sangkar harian juga dibersihkan dari kotoran dan sisa makanan. 
  • Setelah puas dimandikan, selanjutnya burung dijemur sekitar 1 jam, kemudian berikan pisang segar, dan jangkrik 2 ekor.
  • Setiap dua hari sekali berikan pepaya satu potong untuk pengganti pisang, karena buah pisang sangat baik untuk pencernaan dan meredam birahi.
  • Siang hari dan sepanjang hari burung tak usah dikerodong, melainkan gantung diteras atau dibawah pohon, karena saat kenyang burung ini akan rajin berkicau. Umumnya di setiap pagi burung ini akan berkicau ropel, meskipun burung yang belum jinak sekalipun.


Itulah yang dapat saya bagikan untuk teman-teman sekalian. Hal terpenting agar burung trucukan rajin berkicau dan ropel adalah jangan melepaskan burung ini dari buah-buahan segar. good luck...

0 comments:

Post a Comment

Silahkan Berkomentar Tentang Artikel ini...

Followers




Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Infoting | Bloggerized by Putera Gembala