Burung Cucak ijo |
Burung-burung yang saya sebutkan diatas dalam judul yaitu burung Trucukan, cucak ijo, cucak wilis dan cucak jenggot adalah beberapa nama burung yang makanan utamanya sama, yaitu buah-buahan yang manis, matang dan segar. Sengaja saya rangkum jadi satu judul karena makanan yang sama dan memiliki kebiasaan yang hampir-hampir mirip meskipun dengan kasta harga yang seperti anak tangga atau berbeda-beda, lihat Daftar Harga Burung Bakalan untuk mengetahui perbedaannya.
Karena ke empat burung tersebut adalah burung pemakan buah-buahan maka cara terbaik merawat dan memelihara burung ini adalah dengan memberi makanan yang disukainya setiap hari dengan jenis yang berbeda-beda agar ada variasi makanan yang masuk dalam tubuh mereka sebagai sumber nutrisi utama agar burung menjadi sehat dan rajin berkicau.
Burung Trucukan |
Cucak Jenggot |
Pemberian buah seperti Pisang dan pepaya dapat digilir satu hari sekali, Buah sebaiknya setiap hari diganti dengan buah yang segar, meskipun burung ini sudah mau makan voer, namun pemberian buah wajib diberikan agar burung rajin berkicau dan pencernaannya sehat.
Jadwal pemberian buah dapat anda buat sendiri yang dikombinasikan dengan pemberian EF serangga, sebagai contoh :
- Senin diberi pisang segar yang sudah matang dan jangkrik 2 ekor p/s;
- Selasa 1 potong pepaya matang dan jangkrik 2 ekor p/s;
- Rabu Pisang segar, kroto 1 sendok dan jangkrik 2 ekor;
- Kamis pepaya matang dan jangkrik 2 ekor p/s;
- Jum'at pisang segar dan jangkrik 2 ekor p/s;
- Sabtu pepaya matang, kroto 1 sendok dan jangkrik 2 ekor p/s;
- Minggu pisang dan jangkrik 2 ekor
- Demikian terus digilir setiap hari dengan buah yang terus digonta ganti.
Selain pemberian pakan yang dijadwal, pemandian juga dapat dijadwal dengan rutin sebisa anda, misalnya anda bisa memandikan setiap hari maka lakukanlah setiap hari, tapi bila tidak bisa setiap hari maka cukuplah 3 hari sekali.
Itulah perawatan harian untuk burung pemakan buah dan serangga yang saya sebutkan diatas, sedangkan untuk perawatan saat burung nyulam atau mabung yang diperlukan adalah burung harus dikerodong, selebihnya pemberian pakan yang stabil dan burung hanya perlu diletakkan ditempat yang nyaman dan jauh dari binatang predator.
0 comments:
Post a Comment
Silahkan Berkomentar Tentang Artikel ini...