Rawatan Harian Burung Jalak Kebo

Burung Jalak Kebo atau Jalak Hitam merupakan jenis jalak-jalakan yang sangat banyak dipelihara pecinta burung karena burung ini begitu mudah dipelihara dan cepat jinak, makanan yang mudah dan bisa menirukan beberapa suara yang bisa di dengarnya menjadikan burung ini begitu diminati. Lalu seperti apa rawatan harian jalak kebo biar jinak dan mau berkicau dimana pun tempat, lebih lebih juga bisa ngoceh satu atau dua  patah kata suara manusia.

Rawatan Harian Burung Jalak Kebo
  • Pagi-pagi burung dikeluarkan atau mulai dirawat sekitar pukul 6, setelah matahari terbit sekitar pukul 7 burung dimandikan kemudian diajak manja-manjaan, diajak bicara (tapi jangan ada orang yang nggak paham burung - dikira ada masalah dengan anda he he he..)
  • Setiap kali burung nyahut atas apa yang anda kehendaki beri hadiah 1 ekor  jangkrik.
  • Setelah dimandikan, sangkar dibersihkan, diberi makan selanjutnya burung dijemur sekitar 2 jam.
  • Kemudian burung diteduhkan, dan mulailah dengarkan ocehannya yang berisik bila burung ini merasa telah senang hati berada dilingkungan anda saat ini.
  • Sore hari sekitar pukul 5 juga begitu, bermainlah dengan si Jalak Kebo, manjakan burung ini, ajak bertatap muka dan berbicara, bila dia menyahut beri hadiah 1 ekor jangkrik. 
  • Sediakan buah segar seperi pisang atau pepaya setiap hari, sementara itu Voer juga harus selalu tersedia di wadahnya, demikian pula minuman yang harus diganti setiap hari.
  • Bila anda ingin jalak kebo juga bisa menirukan suara burung lain, maka perdengarkanlah masteran burung tersebut saat burung sedang beristirahat.

Itulah cara mudah Rawatan Harian Burung Jalak Kebo agar cepat jinak, gacor dan bisa menirukan apa yang anda kehendaki.

0 comments:

Post a Comment

Silahkan Berkomentar Tentang Artikel ini...

Followers




Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Infoting | Bloggerized by Putera Gembala