Burung Rambatan

Burung Rambatan (Sitta frontalis) adalah burung yang memiliki kicauan sangat bagus untuk masteran, memiliki bulu dengan warna yang menarik, sifatnya yang suka berjalan sambil merambat di permukaan kayu itulah sehingga burung ini diberi nama Rambatan. burung ini memiliki kuku kaki yang tajam dan kuat untuk menjengkeram kayu dan menangkap mangsanya.Tempat hidup burung ini berada di berbagai negara dengan wilayah sebaran ketinggian 1500 diatas permukaan laut.


Habitat Burung Rambatan ini banyak ditemukan di area perkebunan,perbukitan,rawa dan hutan-hutan rendah lainya dan tersebar di negara Asia Tenggara, Sunda besar, Filipina, India, Semenanjung Malaysia dan di Indonesia Sendiri banyak tersebar di pulai Klaimantan,Sumatera dan Jawa.

Makanan utama berupa voer halus, yang dicampur dengan kroto, ulat hongkong, ulat kandang, dan jangkrik kecil (sudah dipotong kakinya). Anda jangan khawatir dengan setelan EF, karena rambatan bukan untuk dilombakan, melainkan sekadar dijadikan burung isian saja. Yang penting, pemberian ulat hongkong jangan terlalu berlebihan. Jadi berikan secukupnya saja. Misalnya 1 sendok makan voer halus dicampur dengan beberapa EF tersebut dalam takaran secukupnya pula. Porsi ini diberikan pagi hari. Sore hari, pakan yang tersisa dibuang, diganti pakan baru dengan porsi yang sama seperti pagi hari.

Rambatan yang memiliki kicauan sangat bagus adalah Rambatan dengan jenis kelamin jantan, untuk mengetahui perbedaan jantan atau betinanya burung rambatan dapat dilihat dari lingkar matanya, rambatan jantan memiliki lingkar mata yang lebih jelas, sdangkan rambatan betina tampak lebih kusam. Selain itu untuk burung jantan diatas mata juga terdapat bulu hitam yang jelas.

Itulah sekilas tentang Burung Rambatan yang kicauannya sangat cocok buat masteran burung lomba seperti burung Cendet, cucak ijo, kacer maupun murai batu.

0 comments:

Post a Comment

Silahkan Berkomentar Tentang Artikel ini...

Followers




Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Infoting | Bloggerized by Putera Gembala