Cendet Mania, ternyata letak bersarangnya burung cendet dipercaya juga memiliki perbedaan keistimewaan yang dipandang dari berbagai sudut pandang keyakinan. Kali ini Gembala News mengutip perbincangan dengan seorang member di group Cendet Mania di Facebook yang menyebutkan keistimewaan Cendet Madura yang bersarang di pohon bambu.
Menurut rekan Cendet Mania itu, Burung yang bersarang dipohon bambu adalah burung yang istimewa, bila berkicau suaranya akan mengkristal, jernih, isiannya tegas, tegak berdirinya dan memiliki volume diatas rata rata. Selain itu secara kasta atau trah, burung cendet sendiri secara naluri akan memahami bila lawan yang dihadapi adalah bukan sembarang burung cendet, karena mampu bersarang dan menetaskan burung di pohon bambu dengan goyangan angin yang tidak pelan.
Adapun burung cendet yang menjadi idaman kicau mania burung cendet adalah yang mampu berkicau dengan suara crystal, volume diatas rata rata, rolling lagu yang panjang, penguasaan irama yang matang, gaya bernyanyi yang baik dan tidak banyak tingkah. Apakah semua kriteria itu bisa dipenuhi oleh Burung Cendet Pring (bambu)?
Cendet Predator burung pipit |
Keyakinan bila Cendet Pring (bambu) memiliki keistimewaan sudah lama didengungkan oleh banyak kicau mania, namun benarkah apa yang diyakini mereka itu adalah suatu kenyaaan? Menurut admin Gembala News, Keturunan atau gen burung memang sangat menentukan kualitas burung baik dalam hal menyanyi maupun fisik dari burung itu sendiri, namun demikian faktor Perawatan mutlak lebih penting daripada soal keturunan.
Adapun hal yang tidak dapat dirubah dari keistimewaan burung adalah Karakter. hal ini sama dengan manusia yang karakternya sulit untuk dirubah. Adapun karakter burung cendet yang tidak dapat dirubah karena keturunan adalah : Volume, Gaya berkicau dan Kemampuannya menguasai lagu. Sedangkan selebihnya tentang mental, jenis isian dapat dirubah karena perawatan dan pemasteran.
Dengan mitos ini, memang tidak ada salahnya bila sebagai Cendet Mania Junior anda juga memperhatikan asal muasal burung tersebut, katuranggan (bentuk fisik) dan Kriteria Cendet yang Baik dari segi bentuk paruh, kepala, bodi hingga kakinya.
1 comments:
Knapa di mana2 slalu bicara tentang keturunan asal muasal dri kualitas biang ny!!! Maaf klo sy pribadi kurang sepaham. Bagi sy faktor gen memang penting tpi yg lebih penting lagi adalah mengolah ny!! Contoh bnyak orang kaya yg asalusul ny dri orang miskin tdk mamapu ada lagi seorang pembalap yg asalusul ny bkn dri kluarga pembalap ada lagi seorang pemain spk bola menjadi mega bintang di lapangan yg asalusul ny bkan dri kluarga olahragawan. Smua bkn krna brgantung dri kturunan tpi hasil kerja keras belajar dan brlatih... bgitu juga seekor burung walwpun dri kturunan yg hebat jika tidk di maksimalkan apalah daya
Post a Comment
Silahkan Berkomentar Tentang Artikel ini...