Jenis Jenis Burung Kepodang seperti apa yang telah banyak dikemukakan oleh pecinta burung di Indonesia yang kita kenal ada tiga jenis, yaitu : Kepodang Batu, Kepodang Kapur dan Kepodang Emas. Omkicau yang kerap menjadi acuan pecinta burung dalam mencari referensi dunia burung, merawat burung, menangkarkan burung dan mendapatkan suara kompilasi suara burung pun menuliskan bila burung kepodang ada tiga jenis seperti yang saya kemukakan diatas.
Namun, hari ini saya dikejutkan dengan tulisan Blog Roda 2 yang menuliskan pengalamannya dalam memelihara burung kepodang sejak dari lolohan hingga d'wasa, dimana tulisannya itu membantah akan kepopuleran burung kepodang yang dikenal ada tiga jenis tadi.
Menurut blog roda 2, dari Kepodang Batu menjadi Kepodang Kapur sampai Kepodang Emas itu adalah proses perubahan warna berdasarkan usia dari burung itu sendiri. di usianya yang masih sangat muda atau trotolan burung ini memang memiliki warna yang agak gelap, paruh gelap, bulu berwarna putih kekuningan dan sebagian masih berbintik hitam.
Untuk menjelaskan hal ini, Gembala News mengutip pernyataan darinya :
Kepodang Batu. Ini adalah burung kepodang saat trotol yang masih berusia kurang dari 6 bulan.yang memiliki ciri ciri :
1. Bulu berwarna kuning pucat dan ada beberapa putih
2. Garis hitam kacamata belum terlihat jelass
3. Bunyi nya baru sebatas “pyek-pyek-pyek”
4. Di bagian dada ada bulu garis-garis hitam
5. Paruh berwarna hitam kelam
6. Kelopak Mata berwarna hitam total
di usia muda inilah saat terbaik burung untuk di master dengan suara isian : utamakan suara Cucak Rowo
Kepodang Kapur. Ini adalah burung kepodang saat berusia 6 bulan sampai 1,5th atau setelah mbrodol/mabung pertama. Ciri-ciri fisiknya:
1. Bulu sudah beranjak ke warna kuning terang
2. Garis hitam kacamata sudah jelas terlihat
3. Paruh berwana hitam abu-abu dengan selingan warna pink, proses perubahan ke warna merah total
4. Sudah mulai mriwik dengan aneka suara.
5. Kelopak mata mulai terlihat ada lingkaran warna merah
1. Bulu sudah beranjak ke warna kuning terang
2. Garis hitam kacamata sudah jelas terlihat
3. Paruh berwana hitam abu-abu dengan selingan warna pink, proses perubahan ke warna merah total
4. Sudah mulai mriwik dengan aneka suara.
5. Kelopak mata mulai terlihat ada lingkaran warna merah
di usia ini burung sudah mulai belajar berkicau, mengikuti apa yang telah diajarkan atau yang telah didengarnya, bila sering dimasteri Cucak Rowo maka burung pun akan belajar menirukan kicauan cucak rowo.
Kepodang Emas. Ya inilah si burung kepodang dewasa yang
cantik. Paruh berwarna merah muda, bulu berwarna kuning dengan hiasan
hitam tegas di kepala, sayap dan ekor. Plus kelopak mata berwarna merah. Burung di usia inilah yang paling banyak dicari dan minati para pecinta burung.
Kesimpulan Gembala News atas analisis keberadaan burung kepodang, saya ilustrasikan dalam bentuk gambar dibawah ini.
Jika ingin mengetahui seluk beluk lebih detail tentang keberadaan burung Kepodang ada baiknya anda belajar merawat burung ini dari usia muda atau lolohan, lebih bijak lagi bila anda menangkarkan burung ini sehingga anda akan mengalami merawat burung kepodang dari usia balita hingga d'wasa.
No comments:
Post a Comment
Silahkan Berkomentar Tentang Artikel ini...