Pages

Bila Burung Murai Batu Ngedrop atau Macet, ini Solusinya

Tak jarang kita menemukan burung murai batu yang awalnya gacor dan berkicau dimana pun tempat bahkan koncer di lapangan lomba, tiba-tiba burung menjadi diam bahkan tidak mau berkicau. Dengan kondisi seperti ini banyak sekali Murai Mania yang kelabakan atau galau, padahal burung yang tidak mau berkicau itu bisa jadi disebabkan burung dalam kondisi ngedrop. istilah ngedrop ini disebabkan oleh banyak hal, bisa jadi burung kalah bertarung saat dilombakan, atau burung lagi turun staminanya.

Burung murai yang awalnya periang dan rajin berkicau sekarang tampak lesu, pendiam dan ekornya lebih banyak menjuntai kebawah karena lemah, selain itu kedua sayap atau satu bagian tampak tidak saling mengapit diatas punggung atau slengkreh. bila anda menemukan burung kesayangan menjadi seperti ini, silahkan dirawat dengan sebaik mungkin.

Inilah, salah satu solusi terbaik bila burung murai mengalami ngedrop :
  • Tingkatkan porsi pemberian jangkrik menjadi 7 pagi dan 8 sore
  • Tingkatkan porsi pemberian kroto menjadi 2x sehari (pagi dan sore)
  • Berikan klabang 2 ekor seminggu sekali
  • Mandi dibuat 2 hari sekali saja
  • Burung diisolasi, jangan melihat dan mendengar burung murai batu lain dahulu
  • Berikan multivitamin
  • Burung juga perlu dikerodong agar beristirahat dengan tenang

Itulah cara mudah atau solusi bila burung murai ngedrop berdasarkan pengalaman teman dan penelusuran saya di berbagai media terkait cara Merawat Burung Murai Batu.

No comments:

Post a Comment

Silahkan Berkomentar Tentang Artikel ini...